Runing Teks

Dan (ingatlah juga), tatkala Tuhanmu memaklumkan; "Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), Maka Sesungguhnya azab-Ku sangat pedih"QS Ibrohim ayat 7.

Selasa, 28 November 2017

Pelajaran yang terdapat dalam surat Al-baqarah ayat 201

Timbang nganggur ngaji dulu yuuk....
Dan di antara mereka ada orang yang berdoa: "Ya Tuhan kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka" (QUR’AN SURAT AL-BAQARAH AYAT 201)


Dalam ayat ini ada beberapa pelajaran yang dapat kita ambil diantaranya:1.       Ayat ini melukiskan perbedaan antara orang-orang  musyrik dengan orang yang  beriman karena yang dimaksud “mereka”   dalam ayat ini menurut sebagian mufasir didiartikan dengan dua golongan manusia yakni orang musyrik dan orang-orang yang beriman. Yakni Orang-orang  musyrik mereka hanya mengharapkan kebaikan dunia saja, sedangkan orang yang beriman mereka mengharapkan tidak hanya didunia saja namun juga kebaikan diakhirat.


2.       Ayat ini mengajarkan kepada kita supaya mencari dua macam kebaikan yakni tidak hanya mencari kebaikan didunia saja seperti memperoleh berbagai kenikmatan didunia anik mulai dari harta yang banyak, rumah bagus, sawah lading yang luas, badan yang sehat, jabatan dan kedudukan yang tinggi, istri yang cantik, kendaraan yang mewah, dll, namun juga agar mencari  kebaikan diakhirat. Sebab apalah artinya kebaikan didunia berupa harta, jabatan dll kalau tidak bisa membawa kita menuju kebaikan di akhirat karena kehidupan dunia itu bersifat fana sedangkan kehidupan akhirat itu kekal selamanya.


3.       Ayat ini mengajarkan kita dalam berdo’a  tidak perlu meminta banyak seperti yang telah disebutkan diatas namun dengan meminta kebaikan didunia saja itu sudah meliputi semua kebaikan duniawi mulai dari ilmu yang manfaat, anak yang sholeh, dan semua yang telah disebutkan diatas.


4.       Ayat ini juga mengandung pelajaran bahwa apalah gunanya kita meminta bebrbagai macam kenikmatan didunia jika hal itu tidak mampu memberikan kebaikan bagi kehidupan kita diakhirat oleh karena itu kita diajarkan supaya meminta kepada Allah kebaikan yang kita peroleh dari Allah didunia ini agar dapat membawa kebaikan bagi kita diakhirat kelak.


5.       Dengan cukup hanya meminta kebaikan didunia saja beaarti kita ini telah ridho terhadap semua takdir Allah sebab orang yang d’anya meminta kebaikan didunia maka jika ternya apa yang dicita-citakanya itu gagal maka mereka akan ikhlas karena mereka yakin bahwa itu sudah menjadi kehendak Allah dan semua yang dikehendaki Allah adalah yang terbaik bagi hambanya.


6.       Ayat ini mengajarkan kita agar takut akan siksa neraka sehingga kita tidak menjadi orang yang hubbud-dunya namun menjadi orang yang zuhud dunya.
Wallahu A’lam.